Search
Close this search box.

Pasca Cuti Haid, Tiara Dioper Kerja Berkali – kali

Oleh: Tiara (bukan nama sebenarnya)

Senin, 25 Maret 2019 pukul 06.45 sebelum kerja dimulai, aku menghadap Chief Line 3, Bu Endang.
? Tiara: “Pagi bu, maaf aku habis cuti haid 2 hari kemarin. Hari ini aku kerja ditempatkan di mana ya bu?”
? Bu Endang: “Ya Erni, tolong ajarin Tiara jahit bantu permak di line 4 dulu di tengah”

Karena asik mengerjakan permak, waktu pun tak terasa sudah pukul 09.00.

? Bu Endang: “Tiara, kamu bantubantu line 10 untuk permak dulu ya”
? Tiara: “Baik bu”

Kamis, 28 Maret 2019. Karena sudah selesai memermak di line 10, maka aku menghadap Bu Endang untuk lapor akan ditempatkan kerja di mana lagi.

? Tiara: “Bu, permakan di line 10 sudah selesai”
? Bu Endang: “Tiara kamu di line 4 untuk permak dulu ya”
? Tiara: “Baiklah bu”

Senin, 1 April 2019, aku bertugas di line 3 karena ada teman yang cuti karena orang tuanya meninggal dunia.

? Bu Endang: “Tiara kamu jahit di line 3 dulu ya”
? Tiara: “Baik bu”

Tiba waktunya kertas lemburan jalan. Line 3 total lembur jam 17.00, lalu aku tanda tangan. Sekitar pukul 14.00 admin line 3 menghampiriku.
? Admin: “Mbak Tiara tidak jadi lembur ya?”
? Tiara : “Iya mbak, terima kasih ya”

Hari Selasa, 2 April 2019, seperti biasa di tengah serius bekerja, pukul 15.00 kertas lembur line 3 ada kertas lembur total jam 17.30. Lalu jam 15.45, admin line 3 menghampiriku.
? Admin: “Mbak Tiara hari ini pulang jam 16.00 ya”
? Tiara. : “Iya mba terima kasih ya”

Kamis, 4 April 2019, aku sibuk bekerja karena karyawan jahit di line 3 yang cuti karena orang tuanya meninggal sudah masuk kembali.
? Bu Endang: “Tiara kamu permak lagi ya di line 4, karena anak jahit yang waktu itu sudah masuk kembali”
? Tiara: “Baiklah Bu Endang”

Kira2 pukul 13.45 saat sedang serius membongkar dan jahit permakan, tiba-tiba Supervisor Line 3, Bu Yani berteriak padaku
? Bu Yani: “Tiara, tolong sekarang kamu ikut finishing dulu ya untuk permak buang benang.
? Tiara: “Baik bu”

Tiba di finishing di tengah seriusnya bongkar dan buang benang, kulihat jam sudah menunjukkan pukul 15.15, saatnya salat Ashar. Tanpa buang waktu aku izin ke Bu Eli yang bertugas menuliskan target per 30 menit.
? Tiara: “Mbak Eli, nanti kalau ada yg cari aku bilang aku salat dulu ya”
Lalu kira-kira, pukul 15.25 admin line 3 panggil aku di musala.

?Admin line 3: “Mbak Tiara diminta untuk lembur sampai pukul 17.30”
? Tiara: “Aduh maaf mbak, tolong bilang ke Bu Endang aku belum bisa lembur karena kakiku sakit. Di sewing biasa duduk dan buang benang, sementara di bagian finishing berdiri”

Lalu aku langsung kembali ke finishing untuk lanjutkan kerja, baru sampe di pintu finishing terdengar suara teriak memanggil namaku. Rupanya Bu Sri, Chief bagian finishing.

? Bu Sri: “Tiara kamu ke mana saja?”
?Tiara: “Aku tadi salat Ashar dulu bu, dan aku sudah izin ke Mbak Eli”
? Bu Sri : “Kamu harusnya lapor dulu ke Chief line 3 Bu Endang biar langsung dikasih gantinya, karena baju itu butuh cepat, mau buru-buru diekspor”
Dalam waktu bersamaan admin line 3 menghampiriku
?Admin line 3: “Mbak Tiara, aku sudah bilang ke Bu Endang kalau Mbak Tiara tidak bisa lembur, lalu Bu Endang bilang Mbak Tiara silakan lapor dulu ke kepala produksi, Pak Ridwan dan manager produksi, Pak Agus”

Akhirnya aku izin lagi ke Bu Sri untuk mencari Pak Ridwan guna untuk laporan kalau belom bisa ikut lembur dikarenakan kaki sakit akibat belum terbiasa kerja berdiri. Aku pun lalu pamit pulang ke Bu Sri pukul 16.05.

Facebook Comments Box

Artikel Lainnya

Guru Teladan di Daerah Terpencil

Salam setara sahabat Marsinah, sebelumnya ijinkan saya, Lamoy, mengucapkan selamat hari guru kepada seluruh guru di Indonesia. Hari guru jatuh pada 25 November. Dan untuk

Komite Politik Nasional Malut Gelar Dialog Awal Tahun 2023

Aslan Sarifudin, Kordinator Komite Politik Nasional Maluku Utara, saat diwawancarai mengatakan, dialog perdamaian ini diselenggarakan guna merespon berbagai masalah yang begitu kompleks di kawasan proyek strategis nasional industri tambang Halmahera Tengah

Lagi, Perusahaan di KBN Cakung Kebakaran

Sebuah pabrik garmen di Kawasan Berikat Nusantara Cakung terbakar. Lokasi pabrik berada di dekat PT Amos. Ini merupakan kejadian kedua setelah sebelumnya pabrik garmen PT

Pernyataan sikap GEBRAK

Draft Press Release Gerakan Buruh Bersama Rakyat (GEBRAK) Pasca Putusan UU Cipta Kerja, Formula Penetapan Upah Minimum 2022 Inkonstitusional Jakarta, 26 November 2021 – Aliansi

Tentang Kritik dan Mereka yang Dibungkam 

“Meski KUHP yang baru ini dinyatakan berlaku tiga tahun mendatang, sungguh nggak masuk akal kalau pasal pencemaran nama baik yang telah dihapus di KUHP baru, justru dipakai untuk menggugat Fatia dan Harris karena mereka berdua berani mempublikasikan hasil kajian tentang bisnis para pejabat atau purnawirawan TNI di balik bisnis tambang emas atau rencana eksploitasi wilayah Intan Jaya, Papua. Ini sih karena seorang yang berkuasa ini sedang tersinggung saja” 

Jalan Terjal Mencari Keadilan

Sore yang cerah, angin yang semilir, gemerisik suara dedaunan menemani setiap langkah kakiku Di setiap putaran, beberapa ekor kucing gembul tampak rebah bersantai di bawah