kemacetan di KBN Cakung. Putera/dok marsinahfm
Ketika malam sangatlah indah di pandangan mata
Cahaya lampu warna warni berkilauan
Menghiasi gedung gedung,jalanan,dan pertokoan
Sungguh indah memang kelihatannya
Sepanjang aku berada dalam perjalanan
Itulah pemandangan ibu kota di malam hari
Ya,aku juga melihat pemandangan sebaliknya
Panas terik dan membisingkan telinga
Padat sesak dihiasi asap dan debu yang merusak paru dan mata
Penuh antrian kendaraan di sepanjang jalan jalan raya
Yang tak pernah bisa kita hindari situasi kemacetan ini
Beginilah yang mengiringi aktivitas sehari hari
Inilah yang selalu mengiringi di setiap perjalanan
Tak pernah berubah di sepanjang waktu
Sering ku dengar setiap pengguna jalan mengeluh
Tetapi tak pernah ada solusi untuk mengurangi polusi
Tak ada siasat untuk menghindar dari macet
Atin